Pages

Kamis, 06 Juni 2013

Sindikasi welcomepage.okezone.com
Berita-berita Okezone pada kanal welcomepage // via fulltextrssfeed.com
Loyalis Himbau Anas Fokus Masalah Hukum
Jun 5th 2013, 17:28

POLHUKAM

Kamis, 06 Juni 2013 00:28 wib

Tegar Arief Fadly - Okezone

Gede Pasek Suardika & Anas Urbaningrum (Foto: Dok. Okezone)Gede Pasek Suardika & Anas Urbaningrum (Foto: Dok. Okezone)

JAKARTA - Mantan Ketua Umum Partai Demokrat, Anas Urbaningrum mengisyaratkan akan mengikuti konvensi penjaringan calon presiden (Capres) dari Partai Demokrat. Namun, tampaknya hasrat Anas itu tidak mendapat dukungan sepenuhnya dari para kerabat yang selalu berada di dekat Anas.  
 
"Kalau menurut saya lebih baik Mas Anas konsentrasi menghadapi masalahnya dulu. Soalnya, kalau ngomong-ngomong konvensi banyak yang kebakaran jenggot," kata salah satu loyalis Anas, Gede Pasek Suardika di Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Rabu (5/6/2013).
 
Menurut Ketua Komisi III ini, kemungkinan untuk Anas bisa lolos menjadi peserta konvensi sangat kecil. Sebab, sewaktu masih menjadi Ketum PD tidak sedikit pihak-pihak tertentu yang berusaha untuk menyingkirkan dirinya.
 
Namun, Pasek tidak memungkiri jika Anas maju dalam konvensi, dan yang memiliki hak suara itu adalah jajaran DPC dan DPD, maka Anas akan menjadi pemenang. Pasalnya, Anas masih memiliki pengaruh yang kuat di struktur partai.
 
"Kalau konvensinya yang memilih DPC dan DPD potensinya memang besar, karena mengakar. Tapi, sebaiknya janganlah. Karena itu membuat panik dan risau saja. Lebih baik fokus di kasus hukum saja," himbaunya.
(hol)

Berita Selengkapnya Klik di Sini

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions