POLHUKAM
Minggu, 30 Juni 2013 19:05 wib
Awaludin - Okezone
Hary Tanoesoedibjo, Ketua Badan Pemenangan Pemilu Hanura (foto: Heru Haryono)
JAKARTA - Ketua Umum Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura), Wiranto telah melantik pengurus Badan Pemenangan Pemilu (Bapilu) Partai Hanura di Hotel Grand Mercure, Mangga Besar, Jakarta Barat.
"Bismillahhirrahmanirrahim, puji syukur pada hari ini Minggu tanggal 30 Juni 2013, pada pukul 17.05 WIB. Saya Wiranto, Ketua Umum Partai Hanura, dengan resmi melantik saudara-saudara untuk menjadi Badan Pengurus Pemenangan Pemilu," ujar Wiranto dihadapan ratusan kader Partai Hanura, di acara Pelantikan Pengurus Bapilu dan Pembekalan Caleg DPR RI Partai Hanura, Minggu (30/6/2013).
Wiranto menambahkan, dirinya mempercayakan kepada segenap Kader Partai Hanura untuk memenangkan Pemilu 2014 mendatang.
"Saya pecaya saudara akan membantu amanah, sesuai anggaran dasar dan rumah tangga. Bahwa tugas yang sudara emban, bukan hanya tanggung jawab kepada rakyat dan partai, tapi juga dengan Tuhan," tegasnya.
Untuk itu, Wiranto berharap agar seluruh kader Partai Hanura diberi kekuatan oleh Tuhan. "Semoga kita diberi kekuatan oleh tuhan..amin," pungkasnya.
Wiranto telah melantik puluhan kader untuk menjadi Bapilu Partai Hanura, dan juga telah melantik Hary Tanoesoedibjo sebagai Ketua Bapilu Partai Hanura. (ahm)
Berita Selengkapnya Klik di Sini