Created on Saturday, 29 June 2013 22:40 Published Date
Jakarta, GATRAnews - Jenderal (Purnawirawan) Pramono Edhie Wibowo bergabung dengan Partai Demokrat setelah pensiun dari jabatannya sebagai Kepala Staf TNI Angkatan Darat (KSAD) pada Mei lalu.
"Terus terang, empat hari lalu saya resmi menjadi anggota Pembina Partai Demokrat," kata Pramono Edhie di sela acara Rakornas Partai Demokrat di Hotel Sahid, Jakarta, Sabtu.
Ia mengaku memperoleh tawaran untuk bergabung dengan Partai Demokrat dari Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono setelah memasuki masa pensiun.
Pramono mengatakan, sebelum memutuskan terjun ke politik, dirinya terlebih dahulu berkonsultasi dengan keluarganya.
"Keluarga mengatakan coba dilihat waktunya, kalau bisa dibagi, yang penting tetap ada perhatian kepada keluarga, silakan. Setelah saya hitung... saya bisa menyisihkan waktu di Partai Demokrat," katanya.
Saat ditanya mengenai peluang dia mengikuti konvensi Partai Demokrat, Pramono mengatakan bahwa dirinya belum ada pemikiran itu.
"Sementara ini belum," katanya.
Ia lalu mengatakan bahwa dirinya baru bergabung dengan partai itu beberapa hari sehingga kurang elok.
Sementara itu, saat membuka Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Partai Demokrat, Yudhoyono mengatakan bahwa kegiatan tersebut merupakan salah satu upaya partai untuk menyamakan langkah guna menghadapi pemilihan umum yang akan berlangsung pada tahun 2014. (DH)
Berita Lainnya :