INILAH.COM, Genoa - Laga terakhir Juventus di musim ini berakhir dengan kekalahan dari Sampdoria 2-3. Kekalahan ini tak merubah posisi Juventus di puncak klasemen.
Tiga gol Sampdoria dicetak Eder, Lorenzo De Silvestri dan Mauro Icardi. Juventus hanya mampu membalas melalui Fabio Quagliarella dan Emanuel Giaccherini.
Juventus mengunjungi markas Sampdoria, Stadion Luigi Ferraris, Minggu (19/5/2013) dinihari WIB di laga pamungkas Seri A musim ini.
Bianconeri, yang sudah dipastikan Scudetto, menurunkan pemain pelapisnya. Fabio Quagliarella dan Sebastian Giovinco mengisi lini depan sementara Mauricio Isla, Emanuele Giaccherini dan Andrea Pirlo mendukung dari lini tengah.
Sampdoria memainkan duet Eder dan Mauro Icardi di lini depan untuk menggedor pertahanan Juventus.
Tim tamu mendapat peluang pertama di menit ke-11. Tendangan Quagliarella dari dalam kotak penalti masih bisa diantisipasi dengan baik kiper Sampdoria, Da Costa.
Empat menit berselang, giliran Giovinco yang mengancam gawang Sampdoria. Sayang, sepakan kaki kanannya dari luar kotak penalti melambung di atas mistar.
Terus menyerang, Si Nyonya Tua mampu memecah kebuntuan di menit ke-25. Lolos dari jebakan offside usai menerima umpan terobosan lambung Pirlo, Quagliarella dengan mudah menaklukkan Da Costa. Skor berubah 1-0.
Tim tuan rumah langsung membalas di menit ke-31 melalui tendangan penalti yang dieksekusi dengan baik oleh Eder. Wasit memberikan hadiah penalti setelah Chiellini mendorong Icardi di kotak terlarang.
Juventus nyaris mencetak gol kedua di menit ke-39. Sepakan Giovinco tak bisa diantisipasi oleh Da Costa. Namun, bola berhasil dibuang oleh bek Sampdoria.
Skor imbang 1-1 bertahan hingga turun minum.
Memasuki babak kedua, Sampdoria tampil lebih agresif. Sepakan Eder di menit ke-57 nyaris membobol gawang Juventus. Beruntung, Storari masih sigap dan menepis tendangan pemain asal Brasil itu.
Enam menit berselang, tim tuan rumah mampu mencetak gol kedua. Berawal dari sepak pojok yang dilepaskan Estigarribia, sundulan De Silvestri tak mampu dihentikan Storari. Skor berubah 2-1.
Tim besutan Antonio Conte nyaris menyamakan kedudukan di menit ke-70. Namun, Quagliarella gagal memanfaatkan peluang emas yang ada. Berhadapan dengan kiper, ia tak mampu menaklukkan Da Costa di bawah mistar.
Melalui serangan balik, tim asuhan Delio Rossi mampu mencetak gol ketiga di menit ke-75. Umpan silang mendatar Estigarribia dari sayap kanan dengan mudah dicocor oleh Icardi di mulut gawang. Skor 3-1.
Da Costa kembali menjadi penyelamat Sampdoria ketika umpan silang Pirlo di menit ke-80 disundul oleh Quagliarella. Delapan menit berselang, giliran sepakan jarak jauh De Ceglie yang ditepis Da Costa.
Juventus mampu memperkecil kedudukan di menit ke-91. Tendangan jarak jauh Giaccherini merobek jala Sampdoria.
Skor 3-2 bertahan hingga wasit meniup peluit panjang.
Hasil ini membuat Sampdoria mengumpulkan 42 poin di peringkat 14 dan Juventus tetap di puncak dengan 87 poin.
Susunan pemain:
Sampdoria: Angelo Da Costa, Lorenzo De Silvestri, Paolo Castellini, Daniele Gastaldello, Shkodran Mustafi, Angelo Palombo (Gianni Munari 66'), Andrea Poli, Pedro Obiang, Marcelo Estigarribia (Gaetano Berardi 84'), Eder (Gianluca Sansone 80'), Mauro Icardi. Pelatih: Delio Rossi
Juventus: Marco Storari (Rubinho 80'), Leonardo Bonucci, Giorgio Chiellini, Paolo De Ceglie, Martin Cacares, Mauro Isla, Andrea Pirlo, Simone Padoin (Stephan Lichtsteiner 74'), Emanuele Giaccherini, Fabio Quagliarella, Sebastian Giovinco (Nicklas Bendtner 74'). Pelatih: Antonio Conte