Pages

Selasa, 25 Juni 2013

GATRANEWS - KLIK GATRA BARU BICARA
GATRANEWS, Berita Politik dalam dan Luar Negeri // via fulltextrssfeed.com
Fathanah Sebut Anis Matta untuk Yakinkan Yudi
Jun 24th 2013, 18:14

Created on Tuesday, 25 June 2013 01:14 Published Date

Jakarta, GATRAnews - Ahmad Fathanah, selain menyebut nama Luthfi Hasan Ishaaq (LHI) untuk penambahan kuota daging sapi impor, juga menyebut nama Anis Matta (kini Presiden Partai Keadilan Sejahtera/PKS pengganti LHI), untuk memuluskan aksinya agar mendapat imbalan pengadaan bibit kopi di Kementerian Pertanian, dari PT Cipta Inti Permindo (PT CIP).

Nama Anis Matta terkuak saat Jaksa Penuntut Umum Avni Carolina membacakan dakwaan bagi LHI, di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi (Tipikor), Jakarta, Senin (24/6). Nama Anis Matta disebut-sebut Fathanah untuk menyakinkan Direktur PT CIP, Yudi Setiawan, untuk mendapatkan proyek pengadaan bibit kopi di Kementrian Pertanian.

Jaksa memaparkan, penyebutan nama Anis Matta berawal saat Fathanah bertemu Yudi pada 18 September 2012. Kebetulan saat itu Fathanah tengah membicarakan proyek pengadaan bibit kopi tersebut. Fathanah membawa berkas pengadaan tersebut, yang dikatakannya diperoleh dari Anis Matta.

Guna menyakinkan Yudi, Fathanah menelepon seseorang yang disebutnya sebagai Anis Matta. Setelah tersambung, telepon tersebut diberikan kepada Yudi dan langsung melakukan perbincangan dengan orang yang disebut Fathanah sebagai Anis Matta tersebut.

Setelah perbincangan telepon selesai, Fathanah meminta fee 1 persen dari pagu proyek itu. Kemudian Yudi kembali ke apartemennya untuk mengambil dana sebesar permintaan Fathanah, namun hanya mampu memberikan dana sebesar Rp 1,562 miliar, dan Fathanah mengingatkan Yudi, bahwa dananya masih kurang Rp 338 juta.

Sebelum melunasi kekurangan dana tersebut, keesokan harinya Yudi memerintahkan stafnya bernama Dedi Pomad untuk mengecek kebenaran proyek tersebut di Kementan. Setelah dicek, ternyata proyek tersebut benar adanya.
Kemudian pada 20 September, Yudi pun mentransfer dana. (IS)

Berita Lainnya :

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions