POLHUKAM
Kamis, 14 November 2013 07:52 wib
Arief Setyadi - Okezone
Ruhut Sitompul
JAKARTA - Partai Demokrat mendukung upaya Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) untuk memeriksa kadernya, Ruhut Sitompul, guna penuntasan kasus dugaan korupsi proyek pembangunan sport center di Bukit Hambalang, Bogor, Jawa Barat.
"Iya dong (harus memenuhi pemeriksaan KPK)," kata anggota Dewan Pembina Partai Demokrat, Ahmad Mubarok, saat berbincang dengan Okezone, Kamis (14/11/2013).
Kendati demikian, mantan ketua tim sukses pemenangan Anas Urbaningrum sebagai Ketua Umum Partai Demokrat di Kongres 2010 ini mengaku tidak mengetahui kaitan Ruhut dengan proyek senilai Rp 2,5 triliun itu.
"Saya tidak tahu hubungan Ruhut dengan Hambalang," tukasnya.
Seperti diketahui, hari ini Ruhut akan menjalani pemeriksaan di KPK sebagai saksi untuk tersangka Anas Urbaningrum. Dalam perkara ini, KPK memanggil Ruhut selaku politikus Partai Demokrat yang juga merupakan peserta Kongres Demokrat, dianggap bisa memberikan informasi terkait dugaan aliran dana Hambalang.
KPK telah menetapkan Anas sebagai tersangka dalam kasus penerimaan gratifikasi atas proyek Hambalang.
(tbn)
Berita Selengkapnya Klik di Sini