Pages

Minggu, 17 November 2013

Sindikasi welcomepage.okezone.com
Berita-berita Okezone pada kanal welcomepage // via fulltextrssfeed.com 
Save up to 30% on FB Ads

Facebook advertising done right. Manage and optimize your campaigns in a few clicks with AdEspresso. Fast, simple, free!
From our sponsors
"Courtois Opsi Utama Pengganti Valdes"
Nov 16th 2013, 18:04

UNTERFÖHRING – Spekulasi seputar siapa calon suksesor Víctor Valdés di bawah mistar utama Barcelona terus mengudara. Tiga nama, Pepe Reina, Marc-André Ter Stegen sampai Thibaut Courtois, merupakan tiga calon pengganti dan nama terakhir ini pula yang dijagokan Bodo Illgner.
 
Illgner, mantan portero Real Madrid yang kini berganti profesi jadi pengamat sepakbola untuk SKY Deutschland, melihat Courtois sebagai suksesor yang ideal buat Los Cules – bukan Ter Stegen yang juga yunior kompatriotnya atau Reina yang sempat didukung Xavi Hernández.
 
Di mata Illgner, Courtois punya kualitas tersendiri yang bikin performanya dianggap mengesankan. Meski terus dijadikan pinjaman oleh Chelsea ke Atlético Madrid, kiper internasional Belgia itu konsisten memberi bukti. Yang terakhir, Courtois sempat dianugerahi trofi Zamora, sebagai garda gawang terbaik La Liga musim lalu.
 
Kendati begitu, mendatangkan Courtois takkan jadi persoalan mudah. Pasalnya hingga kini pun, The Blues enggan melepasnya lantaran masih menunggu waktu yang tepat untuk menggantikan posisi Petr Cech.
 
"Thibaut Courtois adalah pengganti yang ideal buat Víctor Valdés, tapi akan sangat rumit untuk mendatangkannya," ujar Illgner, seperti dikutip HereistheCity, Minggu (17/11/2013).
 
"Dia kiper yang luar biasa. Courtois bisa menjadi opsi utama untuk meneruskan tempat Valdés di Barcelona," tutup pria kelahiran Koblenz 46 tahun silam tersebut.
(raw)

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions