PERBANKAN
Senin, 21 Oktober 2013 14:29 wib
Dani Jumadil Akhir - Okezone
Ilustrasi. (Foto: Okezone)
JAKARTA - AJB Bumiputera 1912 meluncurkan produk asuransi mikro yang dinamai Mitra Proteksi Mandiri untuk kelas menengah ke bawah.
Direktur Utama AJB Bumiputera 1912 Majdji Ali mengatakan, jumlah populasi kelas menengah ke bawah di Indonesia yang mencapai 135 juta orang membuat perusahaan semakin berkomitmen untuk memberikan proteksi kepada kelompok ini.
"Di kancah persaingan seperti sekarang, AJB Bumputera terus melakukan pembenahan yang dibutuhkan masyarakat kita, untuk itu, maka pada hari ini kita launch produk baru, yakni produk asuransi mikro yang juga di launching beberapa bulan lalu oleh Pemerintah," ungkap Ali saat acara Launching Mitra Proteksi Mitra di Hotel Kartika Chandra, Jakarta, Senin (21/10/2013).
Ali menjelaskan, produk Mitra Proteksi Mandiri ini ditekankan agar mampu merambah semua level pasar yang ada di indonesia.
"Semua orang membutuhkan perlindungan dan jaminan hidup, terutama di hari tua nanti tidak terkecuali masyarakat kelas menengah kebawah Indonesia. Ini juga sekali lagi membuktikan komitmen untuk melindungi Indonesia," tambahnya.
Tidak hanya ini, lanjut Ali mengungkapkan, pada manajemen Bumiputera yang lama juga telah memiliki produk asuransi yang dinamai Asuransi Rakyat Indonesia.
"Dulu kita juga punya produk Asuransi Rakyat Indonesia, ini produk sebenernya produk asuransi mikro. Mudah-mudahan produk yang kita pernah pasarkan bisa merambah kelevel pasar yang ada seperti level ke bawah nelayan dan petani bisa kombinasikan dengan produk Asuransi Rakyat Indonesia ini," kata Ali.
Menurut Ali, sebagai perusahaan perjuangan, pihaknya ingin memberikan pelayanan yang lengkap dan baik, tidak hanya memikirkan bisnis belaka.
"Kita tahu pasar asuransi Indonesia begitu potensinya begitu besarnya, bagaimana kita bisa sosialisasikan asuransi ini kemasyarakat," ucapnya.
"Kami harapakan produk ini bisa meramaikan dan men-drive pasar asuransi guna meningkat dimasa yang mendatang. Maka kami berharap dengan bantuan partisipasi upaya kebersamaan, maka kami yakin upaya sama-sama ini tidak hanya untuk bisa menumbuh kembangkan tapi agar mendorong pertumbuhan asuransi di Indonesia," tandasnya.
Sampai dengan akhir tahun 2013, Bumiputera akan melakukan sosialisasi Mitra Proteksi Mandiri ke seluruh Indonesia. Sedangkan pada 2014, Bumiputera akan memasarkan produk ini secara besar-besaran. Mitra Proteksi Mandiri akan dipasarkan melalui 442 kantor cabang dan lebih dari 23 ribu agen yang tersebar di seluruh Indonesia. (kie) (wdi)
Berita Selengkapnya Klik di Sini