Pages

Kamis, 31 Oktober 2013

Sindikasi welcomepage.okezone.com
Berita-berita Okezone pada kanal welcomepage // via fulltextrssfeed.com 
Photoshop - Beauty Retouching

Learn how to improve your photoshop retouching skill and knowledge in 21 easy techniques! Take this course for just $25.
From our sponsors
Kuartal III, Pelindo II Berhasil Cetak Laba Rp8 T
Oct 31st 2013, 05:18

SEKTOR RIIL

Kamis, 31 Oktober 2013 12:18 wib

Dani Jumadil Akhir - Okezone

Ilustrasi. (Foto: Okezone)Ilustrasi. (Foto: Okezone)

JAKARTA - PT Pelindo II (Persero) menyatakan pendapatan perusahaan hingga kuartal III-2013 melebihi total pendapatan perusahaan pada 2012. Pelindo, merupakan Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yang bergerak di sektor pelabuhan.

"Angka pastinya saya lupa ya, yang pasti pendapatan sampai Oktober ini Rp8 triliun dari tahun lalu kan total pendapatan perusahaan 2012 hanya Rp6,2 triliun," ungkap Presiden Direktur Pelindo II R.J Lino saat ditemui di kantornya, Jakarta, Kamis (31/10/2013).
 
Dia menambahkan, sedangkan untuk nilai pendapatan bulan September saja sekira Rp1,29 triliun. Dan untuk aset perusahaan sampai saat ini sebesar Rp15 triliun. "Jadi untuk pendapatan perusahaan akhir tahun ini diperkirakan kurang lebih Rp8 triliun," jelasnya.

Sementara untuk tahun depan, kata Lino belanja modal perusahaan (Capital Expenditure/Capex) diperkirakan akan sama tahun ini sekira Rp7 triliun. "Kita kan Capex ini memprioritaskan ke New Priok sebesar Rp7 triliun. Jadi untuk tahun depan angkanya bisa sama sekitar Rp7 triliun," tandasnya.

Sekadar informasi, PT Pelindo II (Persero) mengungkapkan, progress pembangunan New Port Tanjung Priok atau Pelabuhan Kali Baru tahap pertama, akan berjalan sesuai jadwal dan ditargetkan beroperasi pada 2014. Pembangunan pelabuhan ini menggunakan dana perseroan, tanpa sama sekali menggunakan dana dari APBN pemerintah. ()

Berita Selengkapnya Klik di Sini

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions