Pages

Selasa, 06 Agustus 2013

BBCIndonesia.com | Berita
// via fulltextrssfeed.com 
Tontowi/Liliyana maju ke babak ketiga
Aug 6th 2013, 14:54, by BBC Indonesia

Tontowi Liliyana

Tontowi/Liliyana menang relatif mudah saat melawan Jian Guo Ong/Yin Loo Lim dari Malaysia.

Pasangan ganda campuran Indonesia, Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir maju ke babak ketiga Kejuaraan Dunia di Guangzhou, Cina.

Dalam pertandingan hari Selasa (06/08), Tontowi/Liliyana menundukkan pasangan Malaysia, Jian Guo Ong/Yin Loo Lim, 21-14, 21-11.

Ini adalah pertandingan pertama bagi pasangan ganda campuran terbaik Indonesia ini setelah mendapatkan bye di putaran pertama.

Di babak ketiga, Tontowi/Liliyana yang diunggulkan di tempat ketiga, akan berhadapan dengan pasangan Hong Kong, Chun Hei Lee/Hoi Wah Chau.

Pasangan Indonesia lain yang juga mencatat kemenangan adalah Mohammad Rijal/Debby Susanto dan Riky Widianto/Puspita Richi Dili.

Masih di nomor ganda campuran, pasangan nomor satu Cina Ma Jin/Xu Chen dipaksa bermain tiga set saat menghadapi pasangan Denmark, Mads Pieler Kolding/Kamilla Rytter Juhl.

"Kami akhirnya menang berkat permainan bagus Ma Jin terutama ketika memainkan bola di sekitar net."

Pasangan Cina itu kalah di set pertama dengan 18-21 sebelum bangkit di set kedua dan ketiga dengan skor 21-17 dan 21-13.

"Ini kemenangan yang sulit. Kami membuat banyak kesalahan dan terlalu gampang memberi poin kepada lawan," kata Xu kepada para wartawan usai pertandingan.

"Kami akhirnya menang berkat permainan bagus Ma Jin terutama ketika memainkan bola di sekitar net," imbuhnya.

Juara bertahan dan peraih medali emas Olimpiade, Zhang Nan/Zhao Yunlei, tanpa kesulitan berarti menundukkan pasangan Swiss, Anthony Dumartheray/Sabrina Jaquet, 21-11 dan 21-15.

Di sektor tunggal putri, Adrianti Firdasari gagal maju ke putaran ketiga setelah ditaklukkan pemain Spanyol, Carolina Marin, 15-21 dan 11-21.

Untuk tunggal putra, yang telah memasuki putaran ketiga, hari ini tidak ada pertandingan.

Di sektor ini, perhatian antara lain akan tertuju ke pertandingan antara unggulan teratas Klik Lee Chong Wei dari Malaysia melawan pemain Indonesia, Dionysius Hayom Rumbaka, yang akan digelar Rabu (07/08).

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions