Pages

Kamis, 29 Agustus 2013

BBCIndonesia.com | Berita
// via fulltextrssfeed.com 
Curious about the benefits of meditation?

In just a few minutes daily, this course will teach you how to relax and relieve stress. Even with a full schedule, you will want to make time for this!
From our sponsors
Murray melaju di AS Terbuka
Aug 29th 2013, 09:13, by BBC Indonesia

Andy Murray

Murray diunggulkan sampai ke babak akhir bersama Nadal dan Djokovic di AS tahun ini.

Juara bertahan Andy Murray melenggang ke babak dua AS Terbuka dengan hanya menghabiskan kurang dari satu jam menyudahi perlawanan Michael Llodra Rabu (28/08) malam waktu Washington (siang hari WIB).

Petenis Inggris ini menang 6-2 6-4 6-3 dan akan menghadapi petenis Argentina, Leonardo Mayer Jumat (30/08).

Keputusan panitia memainkan jadwal mendekati tengah malam untuk Murray menuai kritik, karena dianggap merugikan Murray.

"Tak ada hubungan dengan posisi saya sebagai juara bertahan, memang masih ada beberapa laga (yang berlanjut Rabu malam)," kata Murray pada BBC Radio 5 live.

"Jelas waktu untuk memulihkan diri dan istirahat jadi berkurang, tapi Anda bisa mengatasinya, lakukan semua yang diperlukan untuk pulih dan tidur sebanyak mungkin. Sekarang saya bermain setiap dua hari, sama saja dengan turnamen (Grand) Slam lainnya."

Tetapi tidak seperti Wimbledon dan Australia Terbuka, meski serupa dengan Prancis Terbuka, putaran pertama kelompok putra dilangsungkan selama tiga hari di Flushing Meadows.

Di babak awal, para Klik petenis peringkat atas tetap diunggulkan melenggang ke babak selanjutnya ditandai dengan lolosnya Djokovic, kemudian Roger Federer disusul Rafael Nadal dan Serena Williams masing-masing dengan straight set.

Berita terbesar sejauh ini menyangkut mantan juara AS Terbuka 2011, Klik Sam Stosur yang takluk pada petenis bukan-unggulan Victorial Duval.

Venus Williams juga kalah pada petenis Cina, Jie Zheng 3-6, 6-2, 6-7. Meski ranking keduanya tidak terpaut jauh, prestasi Venus yang terus menurun menjadi sorotan menarik di arena.

Seperti ditulis kantor berita Associated Press, Venus mengakui permainannya tahun ini memang buruk.

"Saya jelas berharap bisa main di babak ketiga tapi memang bukan untuk saya tahun ini. Saya coba. Benar, dia (Zheng) memang main bagus," kata kakak petenis terbaik putri dunia, Serena Williams ini.

Venus kini berada di peringkat 60 dunia, sementara Zheng berada empat peringkat di atasnya.

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions