Pages

Kamis, 18 Juli 2013

Sindikasi welcomepage.okezone.com
Berita-berita Okezone pada kanal welcomepage // via fulltextrssfeed.com
Demokrat Yakin Elektabilitas Capres Hasil Konvensi Tinggi
Jul 17th 2013, 22:08

POLHUKAM

Kamis, 18 Juli 2013 05:08 wib

Catur Nugroho Saputra - Okezone

JAKARTA - Calon presiden (capres) dari Partai Demokrat tak akan disibukkan kembali dengan masalah sosialisasi agar lebih dikenal oleh masyarakat.

Menurut Wakil Sekertaris Jenderal Partai Demokrat Andi Nurpati, penetapan capres hasil konvensi yang diperkirakan pada April 2014 atau hanya beberapa bulan sebelum penyelenggaran pemilihan presiden (pilpres), dipastikan memiliki elektabiltas yang tinggi.

"Capres Demokrat tak perlu sosialisasi lagi, karena mereka sudah sering terekspos ketika masih menjadi kandidat saat konvensi," kata Andi di Jakarta, Selasa (16/7/2013).

Dijelaskannya, tahapan konvensi yang panjang sejak September 2013 sampai April 2014, sudah cukup menjadi ajang sosialisasi kandidat capres Demokrat.

"Ada dua tahapan penjaringan, tahap pertama September sampai Desember. Tahap dua Januari sampai April. Kami harapkan mereka sudah terkenal di kalangan masyarakat," jelasnya.

Tak hanya menguntungkan kandidat capres, sambung dia, konvensi juga akan meningkatkan elektabilitas partai berlambang bintang bintang mercy tersebut secara tidak langsung.

"Akan ada peningkatan elektabilitas Demokrat, karena konvensi melibatkan masyarakat untuk memilihnya siapa calon mereka," jelasnya. (trk)

Berita Selengkapnya Klik di Sini

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions