Pages

Kamis, 18 Juli 2013

Sindikasi welcomepage.okezone.com
Berita-berita Okezone pada kanal welcomepage // via fulltextrssfeed.com
Berair, Tanda Kurma Rusak!
Jul 17th 2013, 22:05

Johan Sompotan - Okezone
Kamis, 18 Juli 2013 05:05 wib

detail berita

Bila menemukan kurma sudah berair, pertanda kurma sudah rusak (Foto:guardian)

KURMA menjadi populer saat bulan Ramadan. Pastikan Anda bisa menyimpannya dengan baik agar kurma bisa awet dan siap dikonsumsi kapan saja.
 

Menurut Tuti, penjual kurma Syarifah Banun, ada beberapa hal yang wajib diperhatikan dalam menyimpan kurma. Hindari menyimpan kurma di tempat yang memiliki suhu panas, seperti sinar matahari langsung. Usahakan kurma berada di tempat yang sejuk.
 
"Kurma enggak bisa terkena sinar matahari langsung, apalagi bila masih berbentuk buah, bukan yang sudah difermentasi," katanya kepada Okezone saat ditemui di Arabian Night Foodfest, Kelapa Gading, Jakarta, baru-baru ini.
 
Untuk mengetahui kurma masih layak dikonsumsi, caranya cukup mudah. Perhatikan tampilan kurma. Kurma memiliki rasa manis sehingga mudah berair. Ini menjadi pertanda kurma sudah rusak, sebaiknya jangan dimakan.
 
Jika ingin menyimpannya di kulkas, bungkus kurma dengan plastik terlebih dahulu baru masukkan ke wadah kedap udara. Cara ini akan memungkinkan kurma terjaga lebih baik.
 
"Jangan masukkan kurma ke dalam freezer karena bila sudah membeku dan dicairkan, maka rasa manis dari kurma akan hilang melalui es yang mencair," tutupnya. (ftr)

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions