Pages

Jumat, 06 September 2013

BBCIndonesia.com | Berita
// via fulltextrssfeed.com 
Disney Gifts for Everyone

Find the perfect gift for your family and friends at the Disney store. Explore merchandise of all your favorite characters.
From our sponsors
Putin: Negara G20 tolak aksi militer Suriah
Sep 6th 2013, 14:33, by BBC Indonesia

Putin

Putin mengatakan AS dan Rusia belum dapat mengatasi perbedaan soal Suriah.

Presiden Rusia Vladimir Putin mengatakan sebagian besar pemimpin negara G20 yang menghadiri pertemuan puncak menentang aksi militer terhadap Suriah.

Dalam jumpa pers penutup di ujung pertemuan puncak di St Petersburg itu, Putin kembali menekankan bahwa serangan militer merupakan pelanggaran hukum internasional.

Putin juga mengatakan Amerika Serikat dan Rusia belum dapat mengatasi perbedaan terkait aksi militer di Suriah.

Ia mengatakan serangan militer akan "kontraproduktif" dan mengganggu kestabilan di Timur Tengah.

Presiden Amerika Serikat Barack Obama berupaya untuk mendapatkan dukungan dari para pemimpin G20 terkait serangan Amerika di Suriah.

Panel Senat Amerika telah Klik menyepakati seruan Klik serangan militer terhadap Suriah ini.

Pemerintah Amerika menuduh pasukan Presiden Bashar al-Assad membunuh 1.429 orang dalam serangan gas beracun di luar kota Damaskus tanggal 21 Agustus lalu.

Obama mengatakan penggunaan senjata kimia itu bulan hanya merupakan tragedi Suriah namun ancaman bagi perdamaian dunia.

Assad menyalahkan pasukan pemberontak terkait serangan itu.

Menjelang pertemuan G20, Klik Putin memperingatkan Klik Amerika agar tidak mengambil tindakan sepihak terhadap Suriah.

Obama

Obama menuduh pasukan Presiden Assad menggunakan senjata kimia.

Cina dan Rusia -yang menolak menyepakati resolusi Dewan Keamanan PBB atas Suriah- menekankan langkah apa pun tanpa mandat PBB merupakan tindakan ilegal.

Putin mengatakan diskusi tentang Suriah Kamis malam (05/09) berlangsung sampai lewat tengah malam.

Ia menambahkan telah melakukan pertemuan langsung dengan Obama dan membicarakan masalah Suriah.

Kedua pemimpin mendengarkan posisi masing-masing namun tidak menyepakati apapun, tambahnya.

Sementara itu Obama -juga dalam pidato di akhir pertemuan puncak- mengatakan semua pihak berpandangan bahwa senjata kimia telah digunakan di Suriah.

Obama mengatakan sebagian besar pemimpin berpendapat senjata kimia itu kemungkinan besar dilakukan oleh rezim Presiden Assad.

Obama menekankan aksi diperlukan karena konsensus internasional menentang penggunaan senjata kimia harus ditegakkan.

Namun Putin menggambarkan penggunaan senjata kimia itu merupakan "provokasi militan yang mengharapkan bantuan dari pihak luar".

Inggris, Kanada, dan Turki mendukung seruan Obama untuk aksi militer namun negara yang menyepakati akan mengerahkan pasukan di Suriah hanya Amerika dan Prancis.

Sejumlah laporan dari St Petersburg mengatakan penentang aksi militer Amerika dalam G20 jauh melebihi jumlah pendukung seruan Washington.

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions