Pages

Minggu, 21 Juli 2013

GATRANEWS - KLIK GATRA BARU BICARA
GATRANEWS, Berita Politik dalam dan Luar Negeri // via fulltextrssfeed.com 
Kapolres Tasik: Pelaku Mau Ledakkan Polsek Rajapolah
Jul 20th 2013, 06:08

Created on Saturday, 20 July 2013 13:08 Published Date

Petugas Gegana Polda Jabar mengindetifikasi serpihan ledakan bom yang meledak di Markas Polsek Rajapolah, Tasikmalaya, Jabar, Sabtu (20/7). Gegana menemukan barang bukti bom rakitan jenis bom timer yang dibuat menggunakan panci presto, serpihan timah dan ponsel, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut. ANTARA FOTO/Adeng Bustomi/Koz/mes/13.Tasikmalaya, GATRAnews - Pelaku pelemparan bom rakitan ke markas Polsek Rajapolah, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat, Sabtu dini hari, diduga berjumlah dua orang. "Ada dua orang masuk melalui samping Polsek," kata Kepala Polresta Tasikmalaya, AKBP Iwan Imam Susilo seperti dikutip Antara, Sabtu.

Ia menuturkan, keterangan sejumlah saksi ada dua orang datang ke lingkungan Polsek Rajapolah kemudian pergi.

Menurut dia, kedatangan orang tersebut tidak dapat terpantau oleh anggota yang sedang piket di Polsek Rajapolah karena terhalang oleh bangunan. "Tidak termonitor karena terhalang," katanya.

Pelaku teror, kata Iwan, sengaja menyimpan bom rakitan tersebut dengan sasaran utama ledakan bom markas Polsek Rajapolah.

"Kalau dilihat memang ditempatkan di situ (kantor Polsek), ditaruh," katanya.

Aksi pelemparan bom terjadi sekitar pukul 01.30 WIB, pihak kepolisian belum mengetahui pelaku teror tersebut.

Polisi masih melakukan penyelidikan dan memintai keterangan sejumlah saksi dan anggota Polsek terkait aksi teror bom tersebut.

Ledakan bom rakitan berdaya ledak rendah itu tidak menimbulkan korban jiwa atau kerusakan bangunan.

Polisi telah memasang garis polisi di markas Polsek Rajapolah untuk melakukan olah tempat kejadian perkara dan mengumpulkan benda-benda dalam rangkaian bom rakitan tersebut.

Pelemparan bom di wilayah Tasikmalaya itu merupakan  kedua kalinya setelah Pos Polisi Jalan Mitrabatik, Kota Tasikmalaya pada 13 Mei 2013 dilempari bom rakitan oleh seseorang yang tewas setelah ditembak anggota Satuan Polisi Lalu Lintas. (DH)

Berita Lainnya :

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions