Pages

Minggu, 14 Juli 2013

BBCIndonesia.com | Berita
// via fulltextrssfeed.com
Arab Saudi keluarkan peringatan tentang virus korona
Jul 14th 2013, 04:03, by BBC Indonesia

mekah

Jutaan Muslim datang ke Arab Saudi setiap tahun untuk menunaikan ibadah haji

Para pejabat kesehatan di Arab Saudi meminta jamaah haji untuk mengenakan masker di keramaian untuk mencegah penyebaran virus korona MERS.

Daftar persyaratan yang dikeluarkan oleh kementerian kesehatan juga menginformasikan pada orang lanjut usia atau jamaah dengan penyakit kronis untuk membatalkan keberangkatan mereka ke tanah suci.

Tiga puluh delapan orang telah meninggal dunia akibat virus tersebut di Arab Suaid.

Jutaan muslim dari seluruh dunia akan menunaikan ibadah haji pada bulan Oktober mendatang.

Saat berhaji, Muslim berdoa di hadapan Kabah dan juga mengunjungi tempat-tempat lain seperti Masjid Al-Nabawi dan tempat suci lain di Madinah.

Para pejabat Saudi menghimbau calon jamaah haji untuk menjaga kesehatan pribadi sesuai standar, menutup hidung dan mulut dengan kertas tissue ketika bersin dan memperoleh vaksinasi.

Virus korona MERS (sindrom pernafasan Timur Tengah) muncul di semenanjung Arab pada September 2012 dan merupakan anggota keluarga virus yang meliputi flu biasa dan Sars (sindrom pernafasan akut parah).

Organisasi Kesehatan Dunia hingga saat ini menyatakan telah terjadi 80 kasus infeksi, 44 diantaranya berakhir dengan kematian.

Arab Saudi mewajibkan calon jamaah haji melakukan imunisasi polio pada 2003 karena khawatir virus itu akan kembali mewabah.

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions