LIVERPOOL - Lazio dikabarkan tengah mengincar pemain Liverpool, Fabio Borini. Akan tetapi, Marco De Marchi selaku agen Borini dengan tegas menyatakan bahwa kliennya lebih memilih fokus dengan The Reds.
Borini didatangkan Liverpool dari AS Roma pada musim panas lalu dengan nilai transfer 13 juta euro. Sayang, musim pertamanya di skuad Brendan Rodgers harus terganggu dengan cedera.
Kini, pemain berusia 22 tahun tersebut dikabarkan akan memilih kembali pulang ke Serie A. Hal ini menyusul ketertarikan si Elang Biru kepada Borini dan rencananya bakal disandingkan dengan Miroslav Klose di lini depan.
Namun, De Marchi mengatakan bahwa pihak I Biancocelesti belum mengontak dirinya terkait Borini. Terlebih, kliennya lebih memilih memperbaiki performanya bersama Liverpool di musim depan.
"Saya bisa pastikan bahwa Direktur Olahraga Lazio Igli Tare selalu menjadi penggemar Fabio, tapi saya belum melakukan kontak apapun dengan Lazio," ujar De Marchi sebagaimana dikutip Football Italia.
"Saya bisa menjamin kepada Anda bahwa Borini kini sedang berkonsentrasi untuk bisa tampil baik untuk Liverpool dalam memperebutkan posisi di lini serang. Saat ini dalam benaknya cuma ada Liverpool, kita sedang membicarakan mengenai salah satu klub terbesar di dunia," sambungnya. (min)