Liputan6.com, Bandung - Ratusan penumpang terlantar lantaran kereta api (KA) yang mereka tumpangi, yakni Kereta Api Argo Parahyangan dari Stasiun Gambir, Jakarta menuju Bandung anjlok di mulut jembatan Cisomang, Bandung, Jawa Barat.
Benny Surya, salah satu penumpang, mengatakan, saat ini ia dan lebih dari 100 penumpang dievakuasi ke Stasiun Cisomang menggunakan mobil polisi Mitusibshi L200.
"Kita sekarang lagi dievakuasi. Diutamakan yang wanita terlebih dahulu," ujar Benny saat dihubungi Liputan6.com di Jakarta, Jumat (30/5/2014) malam.
Dijelaskan dia, kereta berangkat dari Stasiun Gambir pada Jumat malam sekitar pukul 19.40 WIB. Kemudian kereta anjlok di lintasan kereta daerah Cisomang pada sekitar pukul 22.30 WIB.
"Anjloknya di mulut jembatan. Kereta sudah masuk sekitar 50 meter atau seperempat bagian kereta sudah di jembatan. Untung lokomotif tidak jatuh ke jurang, hanya miring," ujar Beni.
(Rizki Gunawan) ;
This entry passed through the Full-Text RSS service — if this is your content and you're reading it on someone else's site, please read the FAQ at fivefilters.org/content-only/faq.php#publishers.