Pages

Jumat, 18 April 2014

SINDOnews Feed
Media Online yang menyajikan informasi terpercaya tentang berita Nasional, Metropolitan, Daerah, Ekonomi-Bisnis, Internasional, Olahraga, dan Sepakbola 
Explore DIRECTV

Enjoy HD DVR service in every room. Get every game every Sunday. Watch hit movies and shows anywhere. Bundle and save today!
From our sponsors
Dicopot Suryadharma Ali, Romahurmuziy melawan
Apr 18th 2014, 10:47

Adam Prawira

Jum'at,  18 April 2014  −  17:47 WIB
Dicopot Suryadharma Ali, Romahurmuziy melawan

Romahurmuziy (Dok. Koran Sindo)

Sindonews.com -  M Romahurmuziy membantah adanya keputusan DPP Partai Persatuan Pembangunan (PPP) tentang pencopotannya dari jabatan sekretaris jenderal (sekjen).

Romi menegaskan hingga kini masih menjabat Sekjen DPP PPP. "Sesuai  keputusan formatur Muktamar VII PPP di Bandung tahun 2011," tulis Romahurmuziy dalam siaran persnya kepada Sindonews, Jumat (18/4/2014). 

Menurut dia, pernyataan Wakil Sekjen DPP PPP Saifullah Tamlicha yang menyebutkan bahwa sudah ada rolling jabatan sekjen DPP PPP yang didasarkan atas Rapat Pengurus Harian (PH) DPP pada hari ini, tidak benar.

Romahurmuziy menilai pertemuan pada Jumat (18/4/2014) pukul 10.00-11.00 WIB hari ini  tidak sah. Pertemuan itu hanya dihadiri 15 dari 2 anggota pengurus harian DPP PPP.  "Pasal 57 ayat (2) Anggaran Rumah Tangga (ART) PPP menyatakan rapat pengurus harian sah apabila dihadiri oleh seperdua dari anggota pengurus harian. Artinya rapat pengurus harian DPP sah apabila dihadiri sekurang-kurangnya 28 orang anggota pengurus harian," tutur politikus yang akrab disapa Romi ini.

Romi menegaskan, DPP tidak pernah mengadministrasikan surat keputusan terkait pemecatan atau rolling siapapun fungsionaris PPP.  "Dengan demikian, surat keputusan apapun yang muncul adalah ilegal,  melanggar AD/ART PPP, dan dengan demikian batal demi hukum sesuai hasil konsultasi kami kepada Mahkamah Partai," tuturnya.

Seperti diberitakan sebelumnya, Wakil Sekjen DPP PPP Syaifullah Talimha mengatakan Ketua Umum DPP PPP Suryadharma Ali (SDA) menilai Romi kurang aktif dalam menghadapi masalah di PPP. "Pak SDA merasa tidak bekerja sama dengan Mas Romi sebagai Sekjen," tutur Syaifullah di Kantor DPP PPP, Menteng, Jakarta, siang tadi.

(dam)
google play
views: 343x

Facebook

Twitter

Google+

This entry passed through the Full-Text RSS service — if this is your content and you're reading it on someone else's site, please read the FAQ at fivefilters.org/content-only/faq.php#publishers.

Media files:
udvcnWCsvD.jpg?w=120 (image/jpeg, 0 MB)
You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions