Ilustrasi pencemaran udara (Foto: Reuters) JAKARTA – Dino Patti Djalal menganggap isu keamanan lingkungan penting bagi Indonesia. Mengingat Indonesia merupakan salah satu negara yang menjadi fokus pengembangan lingkungan yang lebih baik saat ini.
"Munculnya kemarau dan banjir di Indonesia menyebabkan isu keamanan lingkungan menjadi penting dan mendesak," tutur Dino di Jakarta, Rabu (4/6/2014).
"Perkembangan isu ini juga dianggap baik oleh pihak Pemerintah Indonesia," tambahnya.
Hal tersebut disampaikannya di sela acara peluncuran kantor WRI untuk Indonesia di Jakarta. Dino merupakan salah satu anggota dewan dari World Resources Institute (WRI) dari Indonesia.
Mantan Dubes RI untuk AS itu pun juga menjelaskan saat ini beberapa program lingkungan sudah diberlakukan seperti pembuatan biopori di wilayah bandung dan juga konten buku elektronik (E-book) di sejumlah pesantren yang ada di Lombok.
Duta Besar Inggris untuk Indonesia Mark Canning yang berkesempatan hadir dalam acara tersebut juga merasa optimis Indonesia mampu melakukan hal positif terhadap lingkungan.
WRI dikabarkan sudah melakukan aktivitasnya di Indonesia sejak 1990. Lembaga yang berfokus pada isu lingkung dan social ekonomi ini sudah bekerja sama dengan pihak Pemerintah, pihak swasta dan juga masyarakat madani untuk meningkatkan pengelolaan hutan secara berkesinambungan. (faj)
Download dan nikmati kemudahan mendapatkan berita melalui Okezone Apps di Android Anda.