Kamis, 3 Juli 2014 - 05:24 wib | A. Firdaus - Okezone
Antonio Nocerino (foto: Ist) TURIN – Antonio Nocerino akhirnya kembali ke Serie A, namun bukan untuk pulang membela AC Milan. Gelandang jangkar tersebut justru bakal dipinjamkan ke Torino.
Rossoneri, si pemilik sah mempersilakan Nocerino untuk dipinjamkan ke klub berjuluk Il Toro untuk musim 2014-2015. Pernyataan tersebut disadur dari situs resmi Torino pada Rabu waktu setempat.
Pada pernyataan resmi tersebut, terlihat bagaimana klub yang bermarkas di stadion Olimpico Turin ini bangga mengamankan jasa pemain sekelas Nocerino. Terlebih Nocerino merupakan aset berharga bagi Torino, untuk menyambut musim baru.
Terlebih pada akhir musim lalu, Torino mampu menembus posisi tujuh dan berhak mengikuti Europa League, setelah Parma yang berada di urutan keenam gagal mengikuti kompetisi kasta kedua, setelah tak memenuhi persyaratan UEFA.
Nocerino sendiri pada musim lalu untuk pertama kalinya bermain di Premier League. Namun debutnya di Ratu Elizabeth tergolong tak sukses. Bersama The Hammers, pemain berusia 29 tahun itu hanya mengecap sepuluh penampilan dalam kurun waktu empat bulan.
(fir)
Download dan nikmati kemudahan mendapatkan berita melalui Okezone Apps di Android Anda. This entry passed through the Full-Text RSS service — if this is your content and you're reading it on someone else's site, please read the FAQ at fivefilters.org/content-only/faq.php#publishers.