Pages

Sabtu, 26 Juli 2014

SINDOnews Feed
Menyajikan informasi terpercaya seputar Nasional, Metropolitan, Daerah, Ekonomi, Bisnis, Internasional, Olahraga, Sepakbola, Otomotif, Teknologi, dan Sains 
Eventbrite makes it happen

Create an event and sell tickets online through Eventbrite. It's simple! Sign up and get started today.
From our sponsors
Pemudik Keluhkan Pasar Tumpah di Bangkalan
Jul 26th 2014, 08:31, by SINDOnews

Kemacetan di Bangkalan, Jawa Timur. (Foto: Syaiful Islam/Okezone)

Para pemudik dari Surabaya menuju Kabupaten Sampang dipusingkan oleh sejumlah pasar tumpah pada beberapa titik di Kabupaten Bangkalan. Sedikitnya, ada empat pasar tumpah yang harus dilalui.

Keempat pasar tumpah tersebut meliputi Pasar Patemon, Pasar Tanah Merah, Pasar Galis, dan Pasar Blega. Namun, antrean paling parah berada di Pasar Tanah Merah. Sebab, kemacetan di sana mencapai 5 km dari dua arah hingga kini.

Banyak pedagang yang meluber sampai ke badan jalan. Tidak hanya itu, para pedagang sapi juga menurunkan dan menaikkan hewan yang dijual ke pikap di pinggir jalan, sehingga menambah kemacetan.

Sebenarnya, ada jalur alternatif, namun tidak cukup banyak membantu. Sebab, titik temu antara jalur alternatif lokasinya dekat dengan Pasar Tanah Merah. Akhirnya, kemacetan tidak bisa terelakkan.

Meski pedagang sudah berada di lokasi untuk mengatur arus lalu lintas supaya tidak macet, tetapi tetap saja macet. Terutama, bagi kendaraan roda empat.

Salah seorang pengemudi mobil, Ardiansyah, menyatakan, dirinya sudah terjebak dalam antrean panjang di pasar tumpah Tanah Merah berjam-jam. Padahal, ia ingin cepat sampai di kampung halamannya. "Saya sudah antre berjam-jam di sini, tapi belum juga berhasil keluar dari kemacetan. Kondisi ini membuat saya dan pemudik yang lain capek," terang Ardiansyah, Sabtu (26/7/2014).

Ia menambahkan, tidak bisa berbuat banyak atas adanya antrean tersebut karena berada di tengah-tengah kendaraan yang lain. Ia hanya bisa memajukan mobilnya dengan cara perlahan-lahan atau merayap. (zik)

This entry passed through the Full-Text RSS service — if this is your content and you're reading it on someone else's site, please read the FAQ at fivefilters.org/content-only/faq.php#publishers.

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions