Pages

Kamis, 10 Juli 2014

Berita Politik, Hukum, Dunia - Indonesia News Today
Liputan6.com Indonesia News Today, menyajikan kabar berita terkini indonesia dan dunia internasional meliputi berita politik hingga hukum dan kriminal 
Find Unique T-shirts

Explore the most popular t-shirts on Cafepress. Discover great designs celebrating anything you can think of.
From our sponsors
Usai Pilpres, Sejumlah Kecelakaan Warnai Kemacetan Jakarta
Jul 10th 2014, 00:31, by Nafiysul Qodar

Liputan6.com, Jakarta - Sehari pasca-libur nasional menyambut Pemilihan Presiden (Pilpres) 2014, arus lalu lintas di Jakarta mulai padat. Sejumlah kecelakaan juga warnai kemacetan Ibukota pagi ini.

Kondisi arus lalu lintas di sejumlah ruas jalan di Ibukota sudah mulai ramai dan cenderung padat. Begitu juga yang terjadi di ruas tol dalam kota dan tol lingkar luar yang menuju kawasan Ibukota.

Sementara kecelakaan, misalnya kecelakaan tunggal sebuah taksi di KM 29 Tol Cengkareng menuju Bandara Soekarno-Hatta. Kemudian truk terguling di jalan layang Kuningan arah Pancoran, Jakarta Selatan. Dan sebuah kecelakaan motor di Jalan Raya Simprug, Jakarta Selatan.

Berikut pantauan arus lalu lintas Ibukota dan sekitarnya yang dihimpun Liputan6.com dari akun Twitter Traffic Management Centre (TMC) Polda Metro Jaya @TMCPoldaMetro, Kamis (10/7/2014):

07:20 Gerbang Keluar Tol dalam kota Tegal Parang padat antrian mulai depan Aldiron.
07:10 Jalan Arteri Pondok Indah arah Permata Hijau terpantau padat merayap.
07:00 Cipete menuju Blok M terpantau ramai lancar.
06:50 Jalan Buncit Raya dari Warung Jati arah Mampang ramai cenderung padat.
06:45 Jalan Fatmawati arah TB Simatupang ramai cenderung padat.
06:30 Kecelakaan motor di Jalan Raya Simprug. Pengendara terluka parah dan dibaringkan di trotoar.
06:20 Cipulir arah Kebayoran lama terpantau padat, sebaliknya lancar.
06:15 Tol Kebon Jeruk arah Tomang ramai cenderung padat.
06:10 Tol Pancoran arah Kuningan ramai cenderung padat.
06:05 Mobil Nissan patah as depan di bawah flyover mampang arah tendean
06:00 KM 17 Tol Jagorawi arah Jakarta mulai padat.
05:26 Kecelakaan truk di jalan layang Kuningan arah Pancoran. Dalam penanganan petugas Polri.
05:20 Kecelakaan tunggal Taksi Blue Bird di KM 29 Tol Cengkareng menuju Bandara Soekarno Hatta Tangerang.

(Nafiysul Qodar )

This entry passed through the Full-Text RSS service — if this is your content and you're reading it on someone else's site, please read the FAQ at fivefilters.org/content-only/faq.php#publishers.

Media files:
lalu_lintas.jpg
You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions