Pages

Senin, 28 Juli 2014

Berita Politik, Hukum, Dunia - Indonesia News Today
Liputan6.com Indonesia News Today, menyajikan kabar berita terkini indonesia dan dunia internasional meliputi berita politik hingga hukum dan kriminal 
Find Unique T-shirts

Explore the most popular t-shirts on Cafepress. Discover great designs celebrating anything you can think of.
From our sponsors
Idul Fitri, Dewan Keamanan PBB Desak Gencatan Senjata di Gaza
Jul 28th 2014, 06:53, by Elin Yunita Kristanti

Liputan6.com, New York - Setelah melakukan pertemuan darurat di New York Minggu malam waktu setempat, 15 anggota Dewan Keamanan PBB menyepakati seruan gencatan senjata demi kemanusiaan di Gaza, Palestina.

Seruan gencatan senjata ini disuarakan seiring dimulainya perayaan Idul Fitri bagi umat muslim dunia.

Gencatan senjata yang diusulkan atas inisiatif Mesir itu diharapkan dapat dimanfaatkan untuk menggelar pembicaraan substantif tentang masa depan Gaza, termasuk pembukaan perbatasan wilayah yang sudah lama menderita akibat blokade itu.

Pernyataan PBB ini juga menekankan bahwa "fasilitas sipil dan kemanusiaan, termasuk milik PBB, harus dihormati dan dilindungi."

Presiden AS Barack Obama, dalam percakapan telepon pada hari Minggu dengan Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu, menekankan pentingnya gencatan senjata 'segera dan tanpa syarat'  di Gaza. Demikian pernyataan yang dikeluarkan Gedung Putih.

Mendesak diakhirinya permusuhan abadi atas dasar perjanjian gencatan senjata 2012, Obama menambahkan bahwa, "Pada akhirnya, setiap solusi langgeng bagi konflik Israel-Palestina harus memastikan pelucutan senjata kelompok teroris dan demiliterisasi Gaza," demikian Liputan6.com kutip dari Al Arabiya, Senin (28/7/2014).

Sebelumnya, gencatan senjata yang sudah dilakukan selama 12 jam pada Sabtu (27/07) memungkinkan warga di Gaza mengumpulkan persediaan makanan dan memindahkan jenazah dari reruntuhan bangunan.

Hamas juga sepakat untuk gencatan senjata kemanusiaan selama 24 jam dengan Israel. Namun pernyataan tersebut terlambat, sebab dikeluarkan tak lama setelah Israel mengumumkan kembalinya pertempuran di Gaza.

"Menanggapi permintaan intervensi PBB untuk memantau situasi ... telah disepakati antara faksi-faksi berlawanan bahwa gencatan senjata kemanusiaan 24 jam akan dimulai pada pukul 14.00," kata juru bicara Hamas, Sami Abu Zuhri.

(Elin Yunita Kristanti)

This entry passed through the Full-Text RSS service — if this is your content and you're reading it on someone else's site, please read the FAQ at fivefilters.org/content-only/faq.php#publishers.

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions