Senin, 05 Mei 2014 22:24 wib | Aisyah - Okezone
Ilustrasi (Foto: Dok. Okezone) JAKARTA - Seorang pengendara motor Honda B 6163 WHC tewas setelah terlibat kecelakaan dengan sebuah truk bernomor polisi B 9009 RG di Jalan S. Parman, tepatnya di depan SPBU Pertamina.
"Satu korban meninggal dunia. Pengendara motor masuk ke kolong truk. Jenis kelamin korban masih belum ada laporan," kata Petugas Piket TMC, Aiptu Kasno saat dikonfirmasi Okezone, Senin (5/5/2014).
Saat ini korban diketahui masih berada di TKP lantaran masih menunggu petugas yang akan mengevakuasi korban.
"Masih menunggu palang hitam. Saat ini ditangani laka Jakarta Barat," ujarnya.
Sementara itu, kecelakaan yang melibatkan pengendara motor juga terjadi di Jalan Tubagus Angke, Jakarta Barat. Motor bernomor polisi B 3975 BWA terlibat kecelakaan dengan Mobil Box B 9190 QF.
"Saat ini ditangani Polsek Tambora. Belum diketahui korban meninggal atau hanya luka-luka," tukasnya.
(hol)
Download dan nikmati kemudahan mendapatkan berita melalui Okezone Apps di Android Anda. This entry passed through the Full-Text RSS service — if this is your content and you're reading it on someone else's site, please read the FAQ at fivefilters.org/content-only/faq.php#publishers.