Pages

Jumat, 16 Mei 2014

Berita Politik, Hukum, Dunia - Indonesia News Today
Liputan6.com Indonesia News Today, menyajikan kabar berita terkini indonesia dan dunia internasional meliputi berita politik hingga hukum dan kriminal 
2013 Ski and Snowboard gear is on sale now.

Get ready for Spring with new arrivals and wake gear. Shop today.
From our sponsors
Feri Terbalik di Bangladesh, 12 Tewas Puluhan Hilang
May 15th 2014, 17:55, by Anri Syaiful

Kerumunan warga menonton upaya penyelamatan korban feri terbalik di Bangladesh. (CNN/Farid Ahmed)

Liputan6.com, Dhaka - Feri yang membawa 300 penumpang terbalik dan tenggelam di tengah Sungai Meghna, Distrik Munshiganj, Bangladesh bagian tengah, Kamis sore waktu setempat. Kapal penyeberangan itu sebelumnya dihantam  badai tropis.

Seperti dilansir CNN yang dikutip Liputan6.com, Jumat (16/5/2014), penjaga pantai dan regu penyelamat saat ini telah menemukan 12 jenazah. Sementara, puluhan penumpang masih hilang.

Menurut salah pejabat setempat, feri nahas ini memulai perjalanannya dari Pelabuhan Dhaka. Beberapa jam kemudian feri tersebut terbalik dihantam badai. Beberapa penumpang berenang ke pantai, sementara banyak orang masih hilang.

Kepolisian setempat mengatakan, korban tewas termasuk perempuan dan anak-anak.

"Kami telah menemukan 12 jenazah. Namun masih banyak penumpang yang belum ditemukan. Belum bisa dipastikan berapa jumlah pasti yang hilang," ujar anggota kepolisian setempat Zakir Hossain Majumder kepada CNN.

"Jumlah korban tewas kemungkinan meningkat. Karena itu operasi penyelamatan terus digelar, kata pejabat kepolisian setempat Saiful Hassan Badal.

Sejumlah korban selamat menuturkan kejadian yang menimpanya. "Itu adalah muara sungai yang sangat dalam... Aku berada di dek feri dan melompat. Tak lama kemudian feri oleng dan tenggelam, " kata salah satu korban selamat, Shafiqul Islam yang selamat dengan berenang ke pantai.

Musibah feri tenggelam bukan kali pertama terjadi di Distrik Munshiganj. Pada Maret 2012, sebanyak 112 penumpang tewas ketika feri yang mereka tumpangi tenggelam di sungai tersebut.

(Anri Syaiful) ;

This entry passed through the Full-Text RSS service — if this is your content and you're reading it on someone else's site, please read the FAQ at fivefilters.org/content-only/faq.php#publishers.

Media files:
feri bangladesh.jpg
You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions