Created on Monday, 26 August 2013 20:22 Published Date
Jakarta, GATRAnews - Mendapat pujian dari penyanyi sekelas Paula Abdul, juara dua "X Factor Indonesia", Novita Dewi, mengaku dirinya bercucuran air mata. Usai Novita Dewi menyanyikan lagu "Sampai Habis Air Mataku" di panggung X Factor Around The World, Sabtu (24/8) malam, Abdul memuji penampilannya.
"Novita, kau punya penampilan kelas dunia," kata Abdul yang duduk bersama juri panel Ahmad Dhani, Anggun, Daniel Bedingfield, dan Louis Walsh.
"Aku speechless, mau nangis," katanya yang ditemui di belakang panggung, usai penampilan malam itu, seperti dilaporkan Antara.
Ia juga bertemu Paula Abdul di belakang panggung, usai diberi pujian itu. "Tadi ketemu dia, ngajak ngomong apa, aku udah… susah banget, air mata udah bercucuran karena yang ngomong Paula Abdul," ceritanya berbinar.
Ia pun sempat berbincang dengan Louis Walsh, juri "X Factor" Inggris Raya, mengenai perjalanan karier menyanyinya.
Walsh sempat bertanya pada Novita apakah dirinya pernah membuat album. "Katanya, 'kita nggak tahu apa yang terjadi nanti, semoga bertemu," tutur Novita, mengutip perbincangan mereka malam itu.
Novita Dewi, juga Fatin Shidqia, tampil bersama Melanie Amaro ("X Factor" Amerika Serikat), Samantha Jade ("X Factor" Australia), The Collective ("X Factor" Australia), dan Jahmene Douglas ("X Factor" Inggris Raya) dalam acara X Factor Around The World yang digelar di JIExpo Kemayoran, Jakarta, Sabtu (24/8) malam. (EL)
Berita Lainnya :