Pages

Sabtu, 15 Juni 2013

BBCIndonesia.com | Berita
// via fulltextrssfeed.com
Serangan beruntun di Pakistan, 11 mahasiswi tewas
Jun 15th 2013, 14:34

Ledakan di Quetta

Korban tewas di antaranya adalah para penumpang bus di Quetta.

Kelompok bersenjata menyerbu satu rumah sakit di Quetta, Pakistan barat daya, beberapa jam setelah ledakan di sebuah bus menewaskan 11 mahasiswi, hari Sabtu (15/06).

Sejumlah saksi mata menggambarkan setidaknya dua ledakan di dalam kompleks rumah sakit, yang merawat korban selamat dari insiden serangan terhadap bus.

Serangan berawal dari ledakan di bus tersebut yang menewaskan setidaknya 11 mahasiswi yang berada di dalam kendaraan tersebut, kata Zubair Mahmood, pejabat polisi di Quetta.

Pejabat senior di Quetta yang mengunjungi korban di rumah sakit tersebut, Abdul Mansoor Khan, tewas tertembak.

Kelompok militan, antara lain menggunakan granat, terlibat kontak senjata dengan aparat keamanan yang dikerahkan ke lokasi kejadian.

Dokter, perawat, dan pengunjung dilaporkan masih terperangkap di dalam rumah sakit.

Banyak kalangan memperkirakan angka korban mungkin akan bertambah.

Quetta berada di Provinsi Baluchistan, yang menjadi lokasi kekerasan oleh kelompok-kelompok militan dalam beberapa bulan terakhir.

Serangan hari Sabtu terjadi setelah kelompok militan menembakka roket ke satu rumah bersejarah di kawasan Ziarat.

Rumah ini pernah didiami pendiri Pakistan, Muhammad Ali Jinnah. Beberapa laporan menyebutkan rumah ini rusak parah.

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions